FiveColorful- Sebelumnya kita dihadapkan dengan OS atau Sistem Operasi yang ada dalam komputer seperti halnya Windows maupun Linux, tetapi dengan kemajuan dan perkembangan teknologi OS yang ada dalam perangkat Dekstop kini sudah mulai bisa kita nikmati dengan perangkat Mobile, seperti halnya Android maupun IPhone (iOS) yang sekarang sedang naik daun dengan kelebihan dan kekurangannya masing masing, tetapi sekarang mulai muncul jenis OS baru maupun lama yang bisa mengancam posisi Android dan IPhone (iOS), OS apa sajakah itu? mari kita simak pembahasannya berikut.
- Firefox OS, nama yang sudah tidak asing lagi di telinga kita, bahkan ketika membuka internet dengan komputer kebanyakan kita menggunakan Mozila Firefox, tetapi mozila tidak hanya mengembangkan dalam hal browser saja, ia juga mengembangkan dalam jenis OS. Menariknya lagi OS Firefox ini dikembangkan menggunakan standar web terbuka seperti halnya HTML, CSS, dan Javascript, dengan dikembangkan menggunakan standar web terbuka diharapkan bisa memunculkan ekosistem antar penggunanya.
- Ubuntu Touch, apabila kita dengar nama Ubuntu maka pikiran kita tertuju pada sistem operasi yang ada pada komputer yakni Linux Ubuntu, tetapi yang kita bicarakan ini bukan itu melainkan Sistem Ubuntu yang sudah dikembangkan sehingga menjadi OS Mobile, OS ini sebenarnya sudah dikembangkan cukup lama tetapi masih dalam tahap mempersiapkan aplikasi - aplikasi pendukung untuk OS tersebut.
- Samsung Tizen, sepertinya merek smartphone yang satu ini juga ikut dalam persaingan OS, tidak hanya memproduksi SmartPhone saja tetapi juga mau mengembangkan OS sendiri. Merek yang sangat populer dengan OS Android nya ini baru baru ini mengenalkan OS Tizen untuk SmartPhone baru besuatan Samsung yakni Samsung Z.
- Amazon Fire OS, kalau OS yang satu ini sebenarnya sudah cukup lama hadir, tetapi tidak dibenamkan pada SmartPhone tetapi pada Kindle Fire, dan kini OS tersebut sedang dikembangkan oleh Amazon untuk ponsel besutannya yakni Fire Phone, Fire OS ini ternyata tidak sepenuhnya garapan dari Amazon ada juga sentuhan dari Android. Maka sudah wajar bila Fire Phone juga bisa mengakses layanan google atau aplikasi di google play.
- BlackBerry, kalau kita membicarakan tentang OS ini seperti bukan hal asing lagi, dahulu OS ini sangat populer di Indonesia dengan aplikasi penunjangnya yaitu BBM atau BlackBerry Mesengger, tetapi ketika BBM sudah ditanamkan pada OS Android dan I Phone, OS ini seakan akan hilang dari masyarakat, tetapi BlackBerry tidak diam begitu saja ia selalu berinovasi secara terus menerus hingga sekarang sudah ada ponsel ponsel besutan BlackBerry yang sudah bisa menjalankan aplikasi Android.
Itulah 5 OS yang bisa mengancam posisi Android dan IPhone (iOS), persaingan di dunia teknologi memang tidak ada habisnya dan selalu menarik untuk kita bahas dikarenakan teknologi semakin hari semakin berkembang, semoga saja kita bisa ikut andil dalam persaingan teknogi dengan orang-orang luar dengan kualitas kita.
mantap gan,.
ReplyDeleteTapi yang ke lima kayak e enggak deh,. :>)
mkasih gan kunjungannya.
ReplyDelete